Apa itu Hilal...???
Bulan baru yang menandakan awal masuk bulan pada sistem kalendar hijriah.
Nuansamedianews.com - Hilal adalah bulan sabit muda pertama yang dapat dilihat setelah terjadinya konjungsi(ijtimak, bulan baru) pada arah dekat matahari terbenam yang menjadi acuan permulaan bulan dalam kalender Islam. Biasanya hilal diamati pada hari ke-29 dari bulan Islam untuk menentukan apakah hari berikutnya sudah terjadi pergantian bulan atau belum. Hilal juga merupakan bagian dari fase - fase bulan.

Penentuan Hilal Syawal
Rukyat
Metode pandangan mata. Secara bahasa rukyat berasal dari bahasa arab ra'a (رَØ£َÙ‰) yaitu melihat dengan mata dan mengamati. Umumnya rukyat dilakukan dengan mata kepala, sedangkan dalam istilah astronomi rukyat disebut observasi. Secara istilah rukyat dalam penentuan awal bulan Hijriyah adalah melihat hilal dengan mata telanjang atau dengan menggunakan alat yang dilakukan setiap akhir bulan atau tanggal 29 bulan Qamariyah pada saat matahari terbenam.
Hisab
Metode perhitungan matematik astronomi yang biasanya dilakukan oleh Muhammadiyah. Secara bahasa hisab berasal dari bahasa arab al hisab (الْØِسَاب) yang artinya bilangan atau hitungan. Secara istilah hisab dalam penentuan awal bulan Qamariyah yaitu suatu metode penentuan awal bulan Qamariyah yang didasarkan dengan perhitungan benda-benda langit yaitu Bumi, bulan dan matahari.(don)
Sumber (Wikipedia)
Posting Komentar